Michael Jordan Menangis Kenang Sosok Legenda Kobe Bryant

Legenda NBA Michael Jordan menangis sekaligus bergurau dalam pidato di penghormatan terakhir untuk Kobe Bryant dan Gianna Bryant di Staples Center, Los Angeles, Senin (24/2) malam waktu setempat.

Jordan menjadi salah satu tokoh yang mendapat kesempatan berbicara dalam acara penghormatan terakhir untuk Kobe Bryant dan Gianna. Juara NBA enam kali itu tidak bisa menahan tangis saat di atas panggung.

Jordan menganggap Kobe sebagai adiknya. Legenda Chicago Bulls itu mengaku sebagian dari dirinya hilang setelah Kobe meninggal.

"Kobe Bryant adalah inspirasi buat saya. Dia ingin menjadi pemain bola basket terbaik yang dia bisa, dan ketika saya mulai mengenal dia, saya ingin menjadi kakak terbaik untuk Kobe. Ketika Kobe meninggal, sebagian dari saya meninggal," ujar Jordan dikutip dari USA Today.

Saat meneteskan air mata, Jordan juga masih sempat bergurau dalam pidatonya. Enam kali juara NBA itu mengatakan Kobe telah 'menjebaknya' karena harus menangis di atas panggung. Jordan tidak ingin melihat 'meme Jordan menangis' yang baru.

"Kobe benar-benar mendapatkan saya. Saya harus melihat meme menangis lainnya. Saya bilang ke istri saya, kalau saya tidak ingin melakukan ini [memberi pidato] karena saya tidak ingin melihat meme itu dalam tiga atau empat tahun ke depan. Ini yang Kobe lakukan kepada saya," ujar Jordan yang disambut tawa ribu orang di Staples Center dikutip dari New York Post.

Meme Jordan menangis dari Hall of Fame 2009 menjadi salah satu meme paling fenomenal dalam beberapa tahun terakhir.

Sejumlah bintang NBA dan artis hadir dalam penghormatan terakhir untuk Kobe Bryant dan Gianna. Hasil penjualan tiket acara tersebut akan disumbangkan ke Mamba Academy.

Komentar