Para Pemain MU Dianggap Bercanda Ketika Imbang Dengan Sheffield


Mantan pemain Manchester United, Gary Neville, menilai skuat The Red Devils bermain buruk dan seperti bercanda ketika menghadapi Sheffield United dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (24/11).

Neville dengan keras mengkritik performa anak asuh Ole Gunnar Solskjaer tidak lama setelah MU tertinggal 0-2 pada menit ke-52.

"Pergerakan yang minim dari [Anthony] Martial, [Marcus] Rashford, dan Daniel James adalah sebuah lelucon. Ini benar-benar bercanda. Setiap saat. Tidak ada kontribusi dari mereka," ucap Neville ketika menjadi komentator di Sky Sports.

"Gelandang-gelandang Manchester United juga tampil buruk tetapi Anda berharap performa yang lebih baik dari tiga pemain yang di depan. Jika Anda bertanya kepada Chris Wilder [pelatih Sheffield] untuk menukar [David] McGoldrick dan [Lys] Mousset untuk Martial dan Rashford, dia mungkin akan berkata tidak," sambungnya.

Tidak hanya mengecam performa pemain-pemain depan MU, Neville juga mencecar starter Manchester Merah yang beroperasi di lini pertahanan yang sempat kebobolan lebih dulu.

"Jika ada gol maka ada tanda bahaya. [Harry] Maguire dan [Phil] Jones, mereka tidak bisa mengawal lari dari Mousset dan McGoldrick," kata Neville.

"Umpan itu [gol pertama] adalah umpan yang paling mudah [diantisipasi] bagi bek tengah namun Phil Jones tak bisa mengatasinya. Sheffield United mendapat hadiah. Mereka memiliki keberuntungan hingga akhir laga," sambung mantan pelatih Valencia itu.

Mengimbangi celaan yang sempat terlontar ketika MU tertinggal, Neville pun memberi apresiasi ketika MU bisa bangkit dan membukukan tiga gol dalam kurun waktu tujuh menit.
Imbang dengan Sheffield, Pemain MU Dianggap Bercanda

"Saya katakan mereka, tiga pemain depan, bercanda 15 menit lalu. Pergerakan mereka jelek tidak terlihat. Mereka tidak bermain dengan baik dan mereka tak mampu menutup pergerakan Sheffield United tetapi mereka memiliki kualitas. Sepuluh menit terakhir mereka hidup kembali," ucap Neville.

Hasil akhir 3-3 membuat MU gagal memperbaiki peringkat. Rashford dan kawan-kawan kini ada di peringkat kesembilan dengan 17 poin, tertinggal satu angka dari Sheffield yang menduduki peringkat keenam.

Komentar